Kamis, 23 April 2015

Noffret’s Note: Prefer Reading

Berapa kali seseorang memulai suatu era baru di dalam hidupnya karena membaca buku? —Henry David Thoreau #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Untuk setiap wabah yang melanda dunia, selalu ada penawarnya. Buku dan aktivitas membaca adalah penawar wabah kebodohan. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Soekarno tidak akan menjadi Soekarno, dan Hatta tidak akan menjadi Hatta, kalau mereka tidak membaca buku. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Tunjukkan seorang hebat kepadaku, dan akan kutunjukkan kepadamu seorang pembaca buku. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang bocah pesakitan yang dijuluki “Si Bego” berhasil menjadi presiden AS, karena sebuah buku. Namanya John F. Kennedy. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang wanita korban kekerasan berubah menjadi wanita yang menginspirasi dunia, karena sebuah buku. Namanya Maya Angelou. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang tak lulus SD berhasil menjadi penemu dan pencipta terbesar sepanjang masa, karena sebuah buku. Namanya Thomas Edison. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang pelayan toko bisa menjadi orang paling berpengaruh di Amerika Serikat, karena sebuah buku. Namanya Abraham Lincoln. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang penderita buta, tuli, dan bisu, menjadi wanita yang menginspirasi dunia, karena sebuah buku. Namanya Helen Keller. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang anak miskin dan bodoh berhasil menjadi anak muda paling kaya di Malaysia, karena sebuah buku. Namanya Billy PS. Lim. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Seorang wanita frustrasi menjadi sosok yang menginspirasi jutaan orang di dunia, karena sebuah buku. Namanya Rhonda Byrne. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Membaca buku adalah pekerjaan sunyi yang mengubah jauh lebih banyak dibanding suara sekeras apa pun di muka bumi. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Untuk setiap satu orang yang memilih membaca daripada sibuk bicara, artinya satu lagi orang terbebas dari wabah kebodohan. #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015

Betapa banyak kehidupan berubah lebih baik karena membaca buku. Selamat Hari Buku Sedunia! #PreferReading
—Twitter, 23 April 2015


*) Ditranskrip dari timeline @noffret.

 
;